Saturday, 26 December 2015
- 21:08
- Yuli
- No comments
Tuesday, 15 December 2015
- 20:06
- Yuli
- No comments
Banyak orang berpendapat bahwa sakit pinggang pasti ada saraf yang terjepit. Maka dari itu, mereka yang mengalami sakit pinggang akan segera mencari tukang urut untuk meredakan sakit pada pinggangnya. Beberapa pendapat yang dikatakan orang mengenai sakit pinggang
1. Sakit pinggang karna masuk angin
Sebenarnya mengaitkan antara masuk angin dengan sakit pinggang itu memang tidak masuk akal. Tapi
banyak yang berpendapat bahwa hal ini cukup logis.
2. Pinggang ketarik lalu sakit
Posisi bekerja dan beraktivitas yang tidak ergonomis bisa menyebabkan otot, ligament, bantalan sendi
pada pinggang mengalami tekanan kemudian cidera.
3. Saraf terjepit nih kalau sakit pinggang
Sakit pinggang bukan berarti kesimpulannya kalau saraf terjepit. Banyak jaringan di sekitar pinggang yang
salah satunya dapat bermasalah. Jaringan itu bisa otot, sendi, ligament, dan saraf.
Orang yang mengalami sakit pinggang, kebanyakan akan memilih pengobatan berikut bila mengalami sakit pinggang.
1. Ke tukang urut/ Pijat alternatif
2. Minum obat anti nyeri
3. Akupuntur
4. Dokter
5. Fisioterapi
Dari kelima pengobatan di atas, tukang urut paling populer untuk mengobati sakit pinggang. Hampir seluruh rakyat Indonesia sudah disembuhkan dengan pijat/urut untuk nyeri pinggangnya.
Nah, apakah salah bila sakit pinggang diurut?
tentu saja tidak salah. Namun hanya saja, sakit pinggang adalah gejala dari adanya masalah pada bagian pinggang. Sakit pinggang sendiri adalah keranjang sampah. Jaringan di pinggang seperti otot, sendi, bantalan sendi, tulang rawan, tulang belakang, ligament, facet dan saraf. Nah, dari beberapa jaringan yang berbeda ini dapat menjadi salah satu penyebab sakit pada pinggang. Maka dari itu, diperlukan pemeriksaan secara medis untuk menentukan lokasi penyebab nyerinya sehingga keluhan dapat terobati.
Segera berobat secara medis untuk kebaikan Anda sendiri. Berhati-hatilah dengan asal pijat/ urut saja.
Thursday, 10 December 2015
- 15:10
- Yuli
- No comments
Kurangnya pengetahuan bagi beberapa ibu yang sedang hamil membuat mereka tidak sengaja meminum obat warung saat sedang mengalami flu, batuk, sakit kepala, pusing, dan demam. Hal ini sangat berbahaya bagi janin yang ada dalam kandungan ibu. Apalagi jika janin masih berusia di bawah 3 bulan. Janin bisa langsung keguguran.
Jika usia kehamilan di atas 3 bulan dimana saat organ tubuh bayi sedang mulai berkembang dan lengan, tangan, jari-jari tangan, kaki dab jari kaki sedang berkembang untuk tumbuh dengan kuat, bila ibu salah mengkonsumsi obat seperti yang mengandung talidomile maka bagian tubuh bayi akan terlepas atau menimbulkan kelainan yang sering disebut dengan talidomile syndrome, sehingga anak lahir dengan tubuh tidak lengkap.
Selain itu efek dari salah minum obat akan menyebabkan kelainan saraf atau otak pada bayi. Banyak kelainan yang dapat dialami janin, ketika lahir bayi akan beresiko tinggi mengalami cerebral palsy, kelainan tumbuh kembang, dan sebagainya.
Oleh karena itu, bila ibu merasa tidak enak badan, cukup beristirahat dan makan makanan teratur, sayur, dan buah-buahan. Jika keluhan semakin tidak terkendali, segera berobat ke dokter.
Tuesday, 8 December 2015
- 11:11
- Yuli
- No comments
Ketika bangun pagi seorang ibu dikejutkan dengan lengannya yang tidak bisa diangkat. Lengan terasa nyeri dan berat serta tidak ada kekuatan untuk digerakkan. Sudah pasti kepanikan yang dirasakan. Bagaimana tidak? tanpa sebab apapun, lengan tidak bisa diangkat.
Kenapa ini bisa terjadi? ada beberapa hal yang mungkin dialami oleh Anda sehingga lengan Anda tidak bisa diangkat ke atas maupun ke samping.
Tendinitis rotator cuff shoulder
Ada 5 isi rotator cuff shoulder yang salah satunya atau lebih yang dapat memicu terjadinya nyeri bahu hingga lengan tidak dapat digerakkan.
Isi dari rotator cuff yaitu tendon suprapsinatus, tendon infraspinatus, tendon bicep caput longum, tendon supscapularis, dan bursa subacromial.
Anatomi Rotator Cuff
Tendinitis atau robek mikroskopis pada rotator cuff bisa mengakibatkan nyeri, penurunan kekuatan otot, keterbatasan gerak bahu-lengan, adapun robeknya seperti gambar di bawah ini
Jika masih akut atau diawali dengan tendinitis rotator cuff maka gejalanya seperti berikut ini:
- nyeri gerak
- nyeri tekan
- kelemahan otot
- keterbatasan gerak
- penurunan kemampuan aktivitas seperti mandi, makan, berpakaian, dan sebagainya
- bahu drop
Jika tendinitis berlangsung lebih dari 2 minggu atau lebih dari 1 bulan maka akan terjadi perlengketan kapsul sendi dan ligament, pemendekan otot sekitar bahu dan belikat yang menimbulkan tendinitis rotator cuff tahap lanjut dikenal dengan frozen shoulder
Robeknya bagian dari rotator cuff yang lambat laun menimbulkan frozen shoulder seperti gambar di atas.
Adapun stadium tahapan dari frozen shoulder itu sendiri yaitu
Dan berikut frozen shoulder yang bermula dari tendinitis salah satu atau lebih dari bagian isi rotator cuff
Akibat dari tendinitis rotator cuff atau berlanjut menjadi frozen shoulder atau berdiri sendiri akan menimbulkan patologi painfull arc yaitu sebagai berikut
Painfull arc yaitu nyeri shoulder pada derajat tertentu seperti gambar di atas dimana nyeri shoulder mulai dari 60 derajat- 120 derajat dan terjadi ketidaknormalan gerak belikat sehingga terlihat gerakn lengan seperti menjauhi belikat dimana belikat diam karena adanya regangan nyeri.
Lalu apa yang harus dilakukan jika Anda mengalami keluhan ini?
Pertama, Anda bisa langsung ke Fisioterapi atau ke dokter. Perbedaan antara ke Fisioterapi dan dokter
- ke dokter, Anda akan diberikan suntikan NSAID yaitu anti inflamasi untuk menurunkan peradangan/inflamasi pada bahu Anda setelah itu Anda diberikan obat minum dan diberikan saran untuk ke Fisioterapi
- ke Fisioterapi, Anda akan diberikan treatment sesuai dengan hasil temuan jaringan rotator cuff mana yang terganggu. Kunjungan Fisioterapi beberapa kali hingga keluhan tuntas.
Berikut latihan dan saran wajib yang harus Anda lakukan
latihan di atas bermanfaat untuk mencegah perlengketan kapsul sendi dan pemendekan otot serta mencegah terjadinya frozen shoulder.
Sedangkan shoulder support ini bermanfaat untuk mencegah perlengketan kapsul sendi jika biasanya kita akan menahan nyeri dengan mengepitkan lengan.
Friday, 4 December 2015
- 09:24
- Yuli
- No comments
Wednesday, 2 December 2015
- 20:35
- Yuli
- No comments
Tidur itu kebutuhan dan kewajiban setiap manusia. Tidur adalah siklus kehidupan. Manusia adalah mahkluk hidup yang bergerak dimana ia harus makan, bergerak, beraktivitas, bekerja, dan beristirahat. Adanya REM (Rapid Eye Movement) yaitu fase tidur dimana gerakan mata acak dengan cepat, tonus otot menurun dan lemah seperti lumpuh, dan masuk ke mimpi. Normalnya manusia tidur 6-8 jam sehari. Bila kurang, maka kita akan merasakan kepala yang pusing dan otot tegang.
Karena tidur adalah kebutuhan dan siklus kehidupan manusia, maka kualitas tidur yang baik tentu saja dipengaruhi oleh beberapa faktor yaitu
1. Pikiran yang tenang
2. Hati yang rileks
3. Rasa kantuk yang wajar
4. Pola tidur yang tepat waktu
5. Kualitas kasur
Beberapa orang di antara kita pasti pernah mengalami rasa tidak nyaman saat bangun pagi. Pinggang yang kaku dan nyeri, nyeri bahu sampai sulit angkat lengan, nyeri leher satu sisi sampai tidak bisa menengok, pundak yang kaku, dan sebagainya. Tidak hanya itu, bahkan menentukan posisi tidur yang enak saja terkadang menghabiskan waktu yang banyak sampai bisa terlelap dengan pulas. Tentu saja, kualitas kasur sangat berpengaruh terhadap kenyamanan tidur.
Sebagian besar dari kita pasti tidak terlalu memperhatikan kasur yang dipakai untuk tidur. Asal membeli kasur tentu mempengaruhi kesehatan tubuh. Kasur yang murah memiliki bahan busa yang terlalu tipis dan empuk dan kasur yang mahal terkadang terlalu keras. Pemilihan busa kasur yang sangat empuk memang nyaman pada awal pemakaiannya, kasur yang tipis bahkan hanya selembar seperti karpet busa tentu tidak nyaman untuk ditiduri.
Perbandingan beberapa tipe kasur yang harus kamu tahu untuk menjadi dasar pertimbanganmu dalam memilih kasur yang baik
1. Kasur dengan busa yang sangat empuk dan halus memiliki dampak buruk yaitu tubuh tertekan ke bawah, alignment tulang belakang terganggu kualitasnya, nyeri dan kekakuan pinggang serta tidak menyanggang tulang belakang dengan baik.
- pada posisi tidur miring misalnya kita ambil contoh tidur miring ke sisi kiri maka tulang belakang pada sisi kanan akan menegang ototototnya sedangkan pada sisi kiri tulang belakang dan otot-otot teregang, posisi panggul tertekan.
- pada posisi tidur terlentang membuat tubuh tertekan ke bawah, tulang belakang terutama pinggang bawah akan tertekan. Cincin anulus pada pinggang bawah akan tertarik ke belakang karena beban tubuh yang besar. Akibatnya bantan sendi cincin anulus ini tidak kuat menahan beban pada tulang belakang dan bisa mengakibatkan cairan sendi anulus keluar dan menyebabkan HNP (Hernia Nukleus Pulposus). Selain itu tulang belakang pada level lumbal akan tertekan semakin ke belakang dan beresiko subluksasi lumbal atau yang dikenal dengan spondilolistesis lumbal.
- pada posisi tidur tengkurap maka tubuh akan tertekan ke bawah dimana pinggang bawah semakin tertekan ke bawah dan mengakibatkan tekanan pada sendi pinggang bawah.
2. Kasur dengan busa terlalu kaku dapat membuat tekanan berlebih pada bahu, panggul, dan pinggang. Kasur terlalu keras membuat tubuh tidak rileks dan kita akan merasa kesakitan ketika bangun tidur.
- pada posisi tidur miring misalnya kita ambil contoh tidur miring ke sisi kiri maka bahu dan panggul sebelah kiri akan tertekan selain itu posisi tulang belakang cenderung S (skoliosis).
- pada posisi tidur terlentang, posisi pinggang bawah akan terangkat yang menambah kurva lordosis pinggang bawah (lumbal) sehingga tulang belakang cenderung lordosis.
- pada posisi tidur tengkurap, kurva thoracal (punggung atas) bertambah yang memperburuk postur.
Pilihan kasur terbaik yaitu dimana kasur tersebut memiliki tekstur busa yang sedang, tidak terlalu keras dan tidak terlalu lembut agar posisi alignment tulang belakang terjaga.
Perubahan alignemt tulang belakang dapat menyebabkan kesalahan postur tubuh seperti skoliosis (postur S), lordosis ( postur bokong bebek), dan kifosis (bungkuk udang).
Akibat dari postur ini yaitu
1. Ketidakseimbangan otot postur
Dimana ketidakseimbangan ini yaitu salah satu sisi tubuh ototnya ada yang teregang dan ada yang memendek
2. Ketegangan otot
3. Gangguan pada bantan sendi tulang belakang yaitu kompresi yang besar
4. Perubahan titik pusat COG (Center Of Gravity) postur
5. Keluhan nyeri pinggang
Bagaimana? sudah mulai berpikir untuk mengganti kasur yang baru? Ingatlah bahwa kesehatan dimulai dari mencegah dan memperluas pengetahuan tentang kesehatan itu sendiri.
Tuesday, 1 December 2015
- 21:32
- Yuli
- No comments
De quervain syndrome adalah sindroma pada pergelangan ibu jari dimana terjadi peradangan pada pembungkus tendon ibu jari tangan yaitu pembungkus tendon extensor pollicis brevis dan tendon abductor pollicis longus.
3. Trigger Finger
Trigger Finger adalah penebalan selaput pembungkus tendon pada jari tangan yang menimbulkan nodul atau benjolan. Trigger finger ini diakibatkan oleh seringnya ibu-ibu mengulek sambel, memeras baju, dan memasak. Penebalan tendon ini mengakibatkan bunyi klik pada jari tangan bila diluruskan. Jari manis dan jari tengah sering sekali terjadi penebalan tendon. Secara epidemiologi, jari manis lebih banyak mengalami penebalan tendon. Saat jari tangan diluruskan akan terasa bunyi klik disertai nyeri yang tidak tertahankan.
4. Tennis Elbow
Tennie elbow adalah peradangan tendon di siku sisi luar yaitu tendon extensor carpi radialis longus dan extensor carpi radialis brevis, dimana otot ini berfungsi untuk menekuk pergelangan tangan ke atas. Tennis elbow banyak dialami ibu-ibu yang sering membawa belanjaan berlebihan, mengangkat ember yang berat, dan memasak makanan yang banyak di kuali yang besar. Peradangan tendon ini disebabkan cidera mikrosopis pada serabut tendon pada siku sisi luar. Peradangan ini berlanjut menjadi peradangan kronik yang menimbulkan skar pada tendon sehingga elastisitas tendon menurun dan metabolisme pada tendon terganggu. Keluhan yang dirasakan yaitu nyeri pada siku hingga lengan bawah, kelemahan pada lengan, dan nyeri bila siku diluruskan.
5. HNP (Hernia Nukleus Pulposus) Lumbal (Nyeri pinggang bawah)
HNP Lumbal adalah cidera nukleus pulposus pada bantalan sendi tulang belakang terutama pada lumbal. Cidera ini diakibatkan tekanan besar yang dialami oleh bantalan sendi tulang belakang lumbal (pinggang bawah). Nukleus pulposus mengalami peregangan yang besar dan terdorong keluar sehingga mengakibatkan penekanan pada saraf di pinggang bawah. Keluhan yang dirasakan yaitu nyeri kesemutan hingga ke kaki, kesulitan beraktivitas terutama duduk dan berjalan. Cidera bantalan sendi ini sering disebabkan oleh mengangkat galon air, membetulkan seprei, bangun tidur yang salah, dan sebagainya. ibu rumah tangga dengan rutinitas mengurusi rumah tangga cenderung mengalami cidera bantalan sendi tulang belakang pinggang bawah ini.
6. Chondromalacia Pattella (CM)
CM adalah adalah iritasi pada tempurung lutut dikarenakan kompresi pada bantalan sendi lutut. Hal ini banyak disebabkan oleh serinnya naik-turun tangga. Kompresi tempurung lutut ini menyebabkan nyeri gesek pada tempurung lutut saat berjalan, berjongkok, berlari, dan dari duduk ke berdiri. Ibu rumah tangga sering sekali menjemur pakaian, mencuci, dan membereskan kamar anak-anak yang berada di lantai 2 rumahnya. Dalam sehari ibu naik turun tangga rata-rata melebihi 20 kali. Tentu saja jika rumah bertingkat 2 atau 3, ibu-ibu akan sering sekali naik ke atas untuk membereskan lantai atas yang menimbulkan kompresi pada lutut terus-menerus.
Enam penyakit di atas dapat mempengaruhi kualitas hidup seorang ibu dan siapa saja. Oleh karena itu, patut diwaspadai. Bagaimana cara menghindarinya? tentu saja seorang ibu dapat menghindarinya dengan tidak berlebihan melakukan pekerjaannya. Ibu dapat memiliki asisten untuk membantunya di rumah. Tentu saja hal ini sangat membantu dan ibu akan merasa ringan. Hidup sehat tidak hanya dengan mengatur pola makan dan gaya hidup, aktivitas dan pekerjaan dapat mempengaruhi.